Judul : Soal CPNS Tes Intelegensi Umum Sinonim
link : Soal CPNS Tes Intelegensi Umum Sinonim
Soal CPNS Tes Intelegensi Umum Sinonim
Latihan Soal CPNS Indonesia (LSCI) - Dibawah ini ada beberapa kisi - kisi soal CPNS 2015 TKD (Tes Konpetensi Dasar) bidang soal TIU (Tes Inteligen Umum) Sinonim. yang bisa menjadi bahan pembelajaran anda dalam mempersiapkan tes CPNS 2015.
1. Anulir
a. Pemberatan
b. Abolisi
c. Regresi
d. Penambahan
e. Analisa
Pembahasan:
B. Abolisi
Abolisi berarti pembatalan atau peniadaan peristiwa pidana. Arti kata Abolisi ini memiliki kesamaan
makna dengan kata Anulir, yang berarti menganggap tidak sah (tidak berlaku) atau membatalkan.
2. Eklips
a. Bulat
b. Lonjong
c. Gerhana
d. Parabola
e. Lingkaran
Pembahasan:
C. Gerhana
Eklips artinya penutupan sebagian atau seluruh sinar matahari apabila dilihat dari bumi (apabila bulan
berada pda garis antara matahari dan bumi) atau penutupan sebagian atau seluruh pantulan sinar bulan
dilihat dari bumi (apabila bumi berada di antara matahari dan bulan). Makna kata eklips sama dengan
kata gerhana.
3. TANUR
a. Perapian
b. Pucuk daun kelapa
c. Tempat bersemedi
d. Tempat memasak
e. Perlambang
Pembahasan:
a. perapian
Tanur = perapian, dapur, tungku
Perapian = tanur, pendiangan, perbabaraan, tenggarang, tungku
4. Andal
a. Kredibel
b. Terbelakang
c. Bebal
d. Kuat
e. Dampak
Pembahasan:
A. Kredibel
Andal memiliki kesamaan makna kata dengan Kredibel. Andal berarti juga dapat dipercaya, memberikan
hasil yang sama pada ujian atau percobaan yang dilakukan secara berulang.
5. Agunan
a. Andil
b. Garasi
c. Menggunakan
d. Jaminan
e. Pagu
Pembahasan:
D. Jaminan
Agunan artinya cagaran; jaminan; tanggungan.
6. QUASI
a. Oksigen
b. Air
c. Kepura-puraan
d. Ketiadaan
e. Kesempurnaan
Pembahasan:
c. kepura-puraan
Quasi = kepura-puraan, seolah-olah, keadaan semu
Kepura-puraan = quasi, hipokrisi, kebohongan, kemunafikan, pretensi
7. BOGA
a. Pakaian
b. Masakan
c. Busana
d. Jahitan
e. Minuman
Pembahasan:
b. masakan
Boga= masakan, makanan
Masakan = boga, makanan, santapan
Jika anda menginginkan lebih banyak lagi kisi - kisi soal CPNS 2015 yang berkaitan dengan soal CPNS TKD ( Tes Kompetensi Dasar) dan TKB (Tes Kompotensi Bidang) silahkan klik di sini
Demikianlah Artikel Soal CPNS Tes Intelegensi Umum Sinonim
Sekianlah artikel Soal CPNS Tes Intelegensi Umum Sinonim kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Soal CPNS Tes Intelegensi Umum Sinonim dengan alamat link https://ceksemuanyadisini.blogspot.com/2015/06/soal-cpns-tes-intelegensi-umum-sinonim.html
0 Response to "Soal CPNS Tes Intelegensi Umum Sinonim"
Posting Komentar